Fonetik halaman ini ditampilkan secara otomatis. Harap perhatikan bahwa nama orang, tempat, dan istilah mungkin tidak ditampilkan dengan benar.
Beranda > Pertanyaan Umum / FAQ > Kelas Bahasa Jepang

Kelas Bahasa Jepang

Kelas Bahasa Jepang

  • Asosiasi Pertukaran Internasional Kota Funabashi mengadakan kelas di mana Anda bisa belajar bahasa Jepang. Ada berbagai macam kursus yang tersedia baik dalam format tatap muka maupun online, jadi harap baca situs aplikasi dengan cermat dan pilih kursus yang sesuai untuk Anda. Semua kelas dikenakan biaya.
    https://fira-system.info

    ★Kelas bahasa Jepang (siswa SMA ke atas)
    Dasar-dasar bahasa Jepang dibagi menjadi 8 level, dan Anda akan belajar untuk dapat melakukan percakapan dalam situasi kehidupan sehari-hari. Ada dua kursus: tatap muka dan online.
    ●Kursus tatap muka: Belajar di pusat komunitas atau salon asosiasi.
    ●Kursus online: Belajar melalui Zoom.

    ★Kursus kilat bahasa Jepang jangka pendek (dewasa)
    Dua kali seminggu, selama tiga bulan, Anda akan mempelajari 18 percakapan kehidupan sehari-hari, serta 50 hiragana, katakana, dan kanji.
    Kami akan menggunakan teks asli FIRA "3 Bulan Pemula Bahasa Jepang untuk Tinggal di Funabashi".

  • Berikut ini adalah beberapa situs gratis anda bisa belajar percakapan, tata bahasa, hiragana, katakana, kanji, dan Bahasa Jepang secara mandiri.
    Silakan gunakan untuk pembelajaran bahasa Jepang anda. *Biaya internet perlu ditanggung oleh pengguna.

    ★ Tsunagaru Hirogaru Nihongo (Pendidikan Bahasa Jepang dalam Kementerian Pendidikan Jepang)
    https://tsunagarujp.bunka.go.jp/howto

    ★Marugoto+ (Japan Foundation)
    https://marugotoweb.jp/ja/

    ★Marugoto e-learning (Japan Foundation)
    https://www.marugoto.org/e-learning/

    ★Irodori Seikatsu no Nihongo (Japan Foundation Japanese Language Center)
    https://www.irodori.jpf.go.jp/starter/pdf.html

    ★NIHONGO e-na (Japan Foundation Kansai International Center)
    https://nihongo-e-na.com/jpn/

    ★NHK Yasashi Nihongo (NHK)
    https://www.nhk.or.jp/lesson/en/

    ★ Anak prasekolah
    Tanoshikumanabitai (Kementerian Pendidikan Bahasa Jepang)
    https://tanoshikumanabitai.mext.go.jp/

    ★ Belajar Online
    Situs resmi Chiba International Center
    https://www.mcic.or.jp/support_for_foreigners/japanese_class/japanese_onlineclass/

  • Ada dua kelas untuk siswa sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah menengah (SMP).

    ★ Kelas Bahasa Jepang Sekolah Kota Funabashi "World Room" (Divisi Bimbingan Dewan Pendidikan daerah Funabashi)
    Di dalam kelas ini, anak-anak akan belajar tingkat pemula Bahasa Jepang dan mempelajari Bahasa Jepang yang diperlukan dalam mata pelajaran sekolah bersama dengan guru Bahasa Jepang dan guru sekolah.
    Lokasi: Dari sekolah yang Anda ikuti dengan menggunakan tablet komputer untuk bergabung.
    Waktu: untuk siswa SD kelas 4 ~ 6 = setiap hari Rabu pukul 14:00 - 14:45, siswa SMP = setiap hari Jumat pukul 13:30 - 14:20
    Usia: Siswa SD kelas 4 ~ 6 dan siswa SMP yang sekolah di kota Funabashi ingin mendapatkan bimbingan pengajar.
    Pembayaran: Gratis
    Pendaftaran: Konsultasi dengan guru SD/SMP di sekolah, isi formulir pendaftaran kelas online World Room dan kirimkan. Untuk detailnya, silakan hubungi sekolah Anda.

    ★ Kelas bahasa Jepang anak Chikyukko (Asosiasi Internasional Funabashi). Segera setelah tiba di Jepang, para siswa mempelajari buku-buku pelajaran sekolah sampai mereka dapat membacanya dengan furigana dan kelas ini dikenakan biaya.
    ●Kelas tatap muka: Belajar di i-Office Tsudanuma (21-21-21 Maebaru Nishi, Kota Funabashi, Prefektur Chiba).
    ●Kelas online: Belajar lewat Zoom.
    Waktu: Setiap Sabtu 09:45 -11:45
    Umur: Siswa SD kelas 1 ~ SMP kelas 3.
    Untuk pendaftaran, silakan masuk ke situs web:https://fira-system.info

    ※ Untuk anak siswa SD harus diantar dan dijemput oleh orang tua atau wali.

    Selain itu, ada situs web untuk Anda bisa belajar bahasa Jepang secara online.
    ★ Tanoshikumanabitai
    https://tanoshikumanabitai.mext.go.jp/

Fonetik halaman ini ditampilkan secara otomatis. Harap perhatikan bahwa nama orang, tempat, dan istilah mungkin tidak ditampilkan dengan benar.